Repotting Anggrek Catleya

Catleya adalah bunga dengan penampilan yang sangat menarik karena bunganya yang berukuran relatif besar jika dibandingkan dengan jenis anggrek lainnya. Dulunya saya pikir cukup sulit untuk merawat anggrek cantik ini, namun ternyata Catleya tidak membutuhkan perawatan yang njelimet. Sekitar dua tahun lalu saya merepotting Catleya milik ibu mertua saya, kemarin, saya merepotting anggrek tersebut lagi.

Anggrek Catleya yang Akan di repotting
Beberapa barang yang dibutuhkan yaitu:
Anggrek yang akan di repotting
Pot Tanaman, saya menggunakan pot tanah liat, pot tanah liat lebih dingin dan dapat menahan air walaupun sedikit.
Media, saya menggunakan media tanam berupa arang kayu. Arang tersebut bisa juga kita campur dengan pecahan genteng atau pecahan pot tanah liat.
Gunting tanaman,

Langkah-langkah
Pertama yang saya lakukan adalah melepaskan anggrek dari medianya, melepaskan anggrek dari pot berbeda dengan mengeluarkan tanaman lainnya dari potnya. Akar anggrek Catleya yang saya lepaskan melekat erat pada dinding pot, sehingga harus dipotong atau ditarik. Tapi tidak perlu khawatir dengan akar tersebut, karena anggrek Catleya ini cukup tahan meskipun akarnya banyak yang hilang. Bahkan memang sebaiknya sebagian akar dari anggrek ini dipangkas agar anggrek bisa lebih segar.

Langkah selanjutnya, seperti yang sebelumnya disampaikan, sebagian akar anggrek dipotong baru kemudian tanaman dimsukkan ke dalam pot yang sudah berisi arang bakar. Anggrek diposisikan dengan baik dalam pot agar kokoh dan tidak goyang. Selesai. Sederhana sekali.

Anggrek Catleya hasil Repotting
Anggrek Catleya sebaikya diletakkan di tempat yang ternaungi dibawah pohon. Dan cukup lapang sehingga angin bisa berhembus dengan lancar, hal ini agar anggrek bisa berbunga dengan rajin.

Demikianlah sedikit cerita repotting anggrek ini, semoga ada yang bisa mengambil manfaatnya.

Post a Comment for "Repotting Anggrek Catleya"